Pelatih Tersukses Di Premier League Saat Di Lapangan Hijau
Klub top Premier League saat ini memiliki pelatih yang mumpuni. Sebelum menjadi pelatih saat ini, karier mereka terbilang gemilang.
Tentu menjadi pelatih hebat seperti saat ini diawali dengan menjadi pemain yang hebat pula. Namun terkadang bukan hanya pemain hebat yang bisa menjadi pelatih hebat. Bahkan ada pula pelatih yang tak pernah mengawali karirnya di lapangan.
Bahkan terkadang seringkali pemain top tak bisa menjadi pelatih dan selalu gagal mencoba. Meski biasanya karir sebelumnya berpengaruh tentu masih banyak aspek yang berbeda untuk bisa menjadi pelatih.
Menurut Squawka terdapat enam pelatih top di Premier League saat ini.
Jose Mourinho, saat ini menjadi manajer Tottenham. Dalam karirnya sebagai pelatih tak pernah panjang dan lebih sering berganti ganti klub. Menjadi pelatih top seperti saat ini bukan ia awali sebagai seorang pemain top. Ia dulu hanya bermain di level muda sebagai gelandang kemudian fokus menjadi pelatih. Dan kini menjelma menjadi salah satu pelatih paling sukses di dunia.
Jurgen Klopp, sang pelatih dibalik kesuksesan Liverpool hingga saat ini. Ia mengawali karier sebagai striker Mainz selama kurang lebih 10 tahun. Menjajal berbagai posisi mulai striker hingga bek kemudian pensiun dan menjadi pelatih Mainz.
Mikel Arteta, pelatih Arsenal. Sebelumnya pernah bermain di cukup banyak klub mulai Everton, Arsenal, Rangers, bahkan Barcelona. Dalam karier bermainnnya ia tak mendapat cukup apresiasi. Bahkan meski penampilanya konsisten ia masih kurang menonjol dan tak banyak dikenang. Kini ia menjadi pelatih dan terus mengembangkan Arsenal hingga sekarang.
Ole Gunnar Solskjaer, manajer The Reds Devil. Salah satu legenda di Manchester United. Selama 11 tahun menjalani karirnya bersama The Reds Devil ia telah mencatatkan 366 penampilan dan 126 gol. Telah mempersembahkan trofi Premier League, dua FA Cup, dan satu Liga Champions sepanjang karir bermainnya. Sejauh ini ia telah terbukti tepat mengembangkan mantan timnya ini dan telah membuat perkembangan.
Dua Terbaik
Pep Guardiola, saat ini menjadi manajer Manchester City. Karirnya dalam sepakbola dulu bersama Barcelona sebagai gelandang cukup berpengaruh. Ia telah mempersembahkan Barcelona memenangi Trofi Eropa untuk pertama kali dan juga empat kali juara La Liga.
Frank Lampard, manajer Chelsea yang kini sedang naik daun. Dalam karirnya ia mendapatkan gelar gelandang terbaik dalam sejarah Premier League. Bahkan dalam masanya membela The Blues ia menjadi top scorer sepanjang masa dan menjadi salah satu legenda Chelsea. Bersama Chelsea ia telah mempersembahkan tiga trofi Premier League, lima FA Cup, dua Piala Liga, satu Liga Eropa, dan satu Liga Champions.
- Mantan Pelatih Real Madrid Puji Kinerja Zidane di Madrid - Juli 31, 2020
- Menilik Permasalahan Dalam Transfer di Barcelona - Juli 31, 2020
- Inilah Rencana Transfer Real Madrid Dengan Beberapa Pemain - Juli 31, 2020